SEJARAH GAMBELAN GONG KEBYAR DI BANJAR PAGAN TENGAH
Posted Under: Tak Berkategori
pada awal mulanya Br.Pagan Tengah tidak memiliki gambelan danmulai pada tahun 1986 mulailah dirintis oleh kelihan Banjar Pagan Tengah bersama panitia pembangunan. Selanjutnya diadakanlah penggalian dana melalui mengadakan Bazzar dengan terkumpulnya dari hasil bazzar maka dijajakilah pembelian seperangkat Gong Kebyar di Desa Bagawan Pedungan Denpasar. pada saat itu pertama-tama yang di beli ialah 4 buah Pemade atau Gangsa. setelah beberapa bulan kemudian 4 buah kantilan dan pada tahap berikutnya barulah gambelan tersebut dilengkapi dengan Ugal/ Giying,terompong, riong,gong,kempur,jegog 2 tungguh,dan jublag 2 tungguh. Gambelan gong kebyar yang dibeli pada saat itu uniknya jublag dan jegognya nada yang pertama yaitu nada ndang. Mulai saat itu pada tahun 1986 Br.Pagan Tengah memiliki seperangkat gong kebyar. Fungsi gong kebyar di Br. Pagan Tengah yaitu dipakai pada saat upacara keagamaan seperti dipakai pada saat odalan di Banjar, di pura-pura misalnya di pura Sari, Pura Watubongkang, Pura Pagonjakan dan di pura yang ada di sekitar wilayah Desa Adat Pagan. Demikian sejarah gong kebyar yang ada di Banjar Pagan Tengah.
Nara sumber : Bapak I wayan kayun arsana