Komentar Video Grunyam
Posted Under: Lainnya
“ GRUNYAM ”
Manusia terlahir kedunia memiliki garis-garis kehidupan sesuai dengan kehendak Hyang Maha Kuasa. Manusia sebagai mahkluk Tuhan, memiliki kelebihan dalam menyikapi segala fenomena yang terjadi. Garis kehidupan penuh dengan warna-warni, sifat-sifat sebagai pemeran dalam drama universal. Grunyam, mewakili sifat anak manusia yang selalu ingin tahu, dinamis, enerjik, apatis, dalam menatap masa depan. Penata I Wayan Suwintara NIM : 2007.02.007 Program Studi : Seni Karawitan
Aspek Pendukung
¨ menurut saya, dari hasil rekaman garapan karawitan “ Grunyam” , di lihat dari segi penyajian tabuhnya sudah baik tetapi lebih bagusnya dalam penampilan perlu juga diperhatikan ekspresi dan kekompakan pada saat pentas/ penampilan suatu karya seni/ konser. Ekspresi dalam menabuh serta kekompakan dalam bergaya dapat lebih mempengaruhi jiwa penonton sehingga penonton dapat menikmati suatu pertunjukkan. Dalam pementasan garapan ini ada beberapa aspek yang mendukung diantaranya aspek lighting, sound system, dan penataan panggung.
Aspek Lighting
¨ Penataan lampu ( lighting ) kurang nyaman dan tidak rata kelihatan dari kejauhan. Sinar lampu hanya focus pada pemain kendang wadon dan gangsa/pemade disampingnya sehingga dari hasil rekaman ini kurang enak dilihat dari kejauhan karena lampu kurang merata dalam pentaanya. Dari penataan lampu lebih baik sinar lampu di tambah lagi biar lebih merata dalam suatu segi penataan cahaya. Disamping ditengah, pojok kiri dan kanan depan harus pakai lampu, belakang serta depan atas agar bisa menyinari keseluruhan.
Aspek Sound System
¨ Sound kurang seimbang, lebih menonjol instrument depan yaitu gangsa lebih kedengaran. Pada saat permainan riong tunggal sangat kedengaran suara riong kurang maksimal, dari segi sound perlu penambahan microfon lagi agar hasil rekaman suara garapan ini seimbang.
Penataan Panggung
¨ Penataan instrument kurang ditata sehingga instrument yang di belakang seperti kantil tidak kelihatan. Garapan ini menggunakan barungan gong kebyar yang jumlah instrumennya banyak setidaknya barungan gamelan ini harus di tata penempatan instrumennya. Penataan bisa mengubah posisi instrument atau menambahkan trap (tingkatan) pada instrument belakang agar ada keseimbangan dalam penataan instrument.