Archive for Juli 7th, 2022
Saat ini ada banyak pilihan game di android maupun iphone. Mulai dari jenis party knockout, teka teki, moba, battle royale hingga jenis game simulator. Berbicara mengenai game simulator, rasanya BUSSID berada di urutan paling depan. Pasalnya game ini membawa cita rasa nusantara yang seru.
BUSSID adalah game simulator Bus buatan lokal yang cukup popular. Didalamnya semua setting tempat berada di Indonesia. Mulai dari jalanan, kondisi lalu lintas, terminal hingga tempat tempat landmark di Indonesia. Maka dari itu kita bisa berkeliling ke sejumlah kota di Jawa, Madura, Sumatera dan pulau lainya melalui game bussid tersebut.
Para pemain bisa merasakan sensasi menjadi sopir bus antara kota. Melalui mode carrer kita bisa mengumpulkan uang dengan cara mencari penumpang di terminal atau halte. Nah uang tersebut nantinya bisa digunakan untuk membeli berbagai item seperti BBM, tiket tol, tiket penyebrangan dan lain sebagainya.
Tak hanya itu saja, uang yang terkumpul juga bisa digunakan untuk upgrade aksesoris seperti lampu, pengaman, tirai kaca hingga sepatbor. Jika sudah memiliki banyak uang, bisa juga membeli tambahan armada dengan model yang mirip dengan keluaran karoseri ternama di Indonesia
Kelebihan Game Bussid
Selain yang disebutkan diatas, masih ada banyak kelebihan yang ditawarkan oleh bussid sehingga memberikan pengalaman yang seru. Berikut beberapa diantaranya.
Suasana Mirip Seperti Asli
Di gim ini setiap pemain bisa melewati tempat tempat yang didesain seperti aslinya. Salah satunya adalah suasana bukittinggi di sumatera barat. Bahkan suasana dijalanan juga sangat kental dengan cita rasa lokal seperti adanya warung kaki lima, tukang tambal ban hingga pedagang asongan.
Bussid juga memberikan tantangan yang seru. Dimana kita bisa mengemudikan bus melewati lintasan yang eksrim seperti di kelok 9 dan sitinjau laut yang ada di sumatera brat.
Tidak Butuh HP Dengan Spek Tinggi
Menariknya lagi, game ini relative ringan untuk dimainkan. Setidaknya kamu hanya perlu ponsel dengan RAM 2 Gb dan kapasitas penyimpanan 446 mb. Namun tentunya untuk merasakan pengalaman yang lebih seru menggunkaan HP dengan spek tinggi juga disarankan.
Tersedianya Banyak Mod
Nah ini yang cukup menarik! Meski pada dasarnya simulator bus namun pemain bisa menggantinya dengan model lain seperti truk atau bahkan mobil kijang. Ini lantaran sang developer memberikan akses file mod pada setiap pemainya. Kamu bisa pasang mod bussid sesuai selera. Selain itu bisa juga pasang livery agar tampilanya lebih keren. Untuk download mod bussid tersebut salah satunya bisa kamu lakukan di situs abnews.